Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kursus Mekanik Motor Online Terapan

Mengembangkan bengkel motor



Mengembangkan bengkel motor

            Meminjam istilah bapak Jusuf Kalla (bukan kampanye lho), pengusaha 1001 cara bukan 1001 lobi. Sebenarnya ada banyak cara untuk mengembangakan usaha ,diantaranya kerjasama dengan dinas terkait, salah satu dinas yang mengurusi usaha kecil (UKM) adalah dinas koprasi, dan bengkel motor termasuk UKM kan?, berarti bisa akses juga ke dinas koprasi.
            Ada beberapa pelayanan yang diberikan kepada UKM oleh dinas koprasi, diantaranya masalah permodalan, pelatihan, pemasaran, pendampingan, perijinan, manajemen dan bantuan alat. Adapun masalah permodalan saya sarankan jangan karena ada hubunganya dengan bunga dan riba, kecuali fasilitas hibah pemerintah yang diberikan cuma-cuma dengan syarat tertentu. Silakan bagi bengkel motor yang ingin mendapatkan fasilitas tersebut bisa menanyakan di dinas koprasi setempat. Satu lagi, hindari calo ato oknum makelar proyek yang justru merugikan, karena pemerintah sendiri melarang hal itu, diurus secara prosedural, professional dan disiplin saja, bisa kok.

Ini profil pelayanan yang sempat saya ambil di dinas koprasi Kediri Jawa timur.

Adapun salah satu syarat yang harus dimiliki untuk bisa mengakses fasilitas dari dinas adalah perijinan, oleh karena itu, sebaiknya jika anda punya usaha bengkel motor, atau usaha apapun, pastikan punya ijin dinas terkait, otomatis anda akan didata dan ada kesempatan mendapatkan fasilitas dinas tersebut dan diberitahu jika ada program yang terkait usaha anda, gratis kok soal perijinan biasanya.

Terima kasih


Dadang Auto-champion